"...........INFO KEJADIAN DI WILAYAH ANDA..........HUBUNGI KAMI DI 110 DARI HP ANDA.........."ds

Jumat, 31 Mei 2013

PT. Adira Cabang Banjar Didemo Nasabah

Banjar, - Aksi demo nasabah dan LSM Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) dari wilayah Ciamis, Banjarsari dan Pangandaran, di halaman kantor PT. Adira Finance Cabang Kota Banjar, pada Kamis (30/5), sekitar jam 13.00 WIB-14.30 WIB, berlangsung tertib dengan pengawalan dari pihak kepolisian Polresta Banjar.
Dalam aksi demo massa yang berjumlah sekitar 400 orang itu menuntut agar pihak Dept Colektor (DC) PT. Adira Finance tidak melakukan penyitaan kendaraan di jalanan dengan cara paksa dan tidak sopan.
“Kami meminta supaya pihak Adira jangan melakukan tindakan-tindakan yang sangat menentang, seperti adanya DC yang mengatas namakan ormas dengan sengaja melakukan perampasan kendaraan seenaknya saja. Itu merupakan tindak pidana,” kata Sat. Korlap. GMBI, Ispi Wahidin, saat ditemui HR disela-sela aksinya.
Selain itu, mereka juga meminta kepada pihak kepolisian untuk bertindak tegas terhadap DC yang melakukan perampasan kendaraan seenaknya, karena hal itu merupakan upaya tindak kejahatan. 

Deputi PT. Adira Finance Cabang Kota Banjar, Yana, mengatakan bahwa aksi demo tersebut sangat positif. “Mereka memberikan masukan kepada kita sebagai perusahaan finance untuk tidak melakukan eksekusi kendaraan di jalanan. Tentu kami juga aspiratif terhadap masukan dari mereka. Dan kami pihak Adira Cabang Banjar juga tidak menggunakan ormas untuk menarik motor,” kata Yana. )Ab@h**/HR-com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar