"...........INFO KEJADIAN DI WILAYAH ANDA..........HUBUNGI KAMI DI 110 DARI HP ANDA.........."ds

Senin, 18 Maret 2013

PUSKESMAS JADI UJUNG TOMBAK YANKES


CIAMIS,-Keberadaan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) apalagi Puskesmas Pembantu (Pus­tu) selama ini masih dipandng sebelah mata oleh masyarakat. 
Namun sekarang justru sebaliknya, karena Puskesmas dan Pustu telah menjadi ujung tombak dalam memberikan pelayanan kesehatan primer.
“Pelayanan kesehatan primer yang dilakukan puskesmas akan menjadi ujung tombak pengendalian mutu kesehatan mas­yarakat, salah satunya adalah menentukan mana pasien yang harus dirujuk ke rumah sakit atau tidak,” jelas Kabid Pe­la­yanan Kesehatan (Yankes) Di­nas Kesehatan Kabupaten Ciamis dr.H.Rijali Sopyan,Minggu (17/3).
Dengan demikian semua Puskesmas bisa optimal dalam melaksanakan kegiatannya se­suai dengan program pokok Puskesmas dalam lingkup yang lebih kecil yang membawahi wi­layah untuk satu atau dua desa.
“Kami berharap pelayanan kesehatan di Puskesmas bisa meningkatkan kualitas masya­rakat, mengubah paradigma sa­kit menjadi sehat sehingga mas­yarakat tetap sehat. Selain itu Puskesmas bisa menjadi ujung tombak layanan kesehatan ma­syarakat,”tegas H.Rijali Sopyan.
Selain itupula ditegaskan Puskesmas hendaknya mening-katkan peran puskesmas sebagai gatekeeper di tingkat layanan kesehatan primer disamping meningkatkan kualitas layanan di tiap jenjang pela­yanan kesehatan.
Puskesmas,kata dia,selain diharapkan akan menjadi ujung tombak pengendalian mutu bagi kesehatan masyarakat juga para dokter yang bertugas di Puskesmas diharapkan pula dapat memberikan layanan bintang lima pada masyarakat sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan World Health Organization (WHO).
“Saat ini peran Puskesmas maupun Pustu dan juga para dokter serta petugas medis lainya di Ciamis terbilang sudah baik,hal itu karena puskesmas sudah memiliki standar pelayanan tersendiri dan juga adanya peran serta pemahaman masyarakat akan kesehatan yang telah meningkat,meski demikian mari kita terus ting­katkan,hingga kualitas kesehatan bisa lebih meningkat lagi,”ungkap dr. H.Rijali Sopyan.(-ab@h

Tidak ada komentar:

Posting Komentar